
Peralatan dapur dari aluminium menjadi produk andalan Perseroan. Kapasitas produksi maksimum sebesar 6.500 ton per tahun. Perseroan menggunakan merk dagang “Global Eagle” untuk produk ini. Saat ini, kegiatan produksi dilakukan di pabrik Unit 1. Pemasaran produk aluminium meliputi pasar domestik maupun luar negeri.
Proses produksi alat-alat rumah tangga dari aluminium melalui beberapa tahapan penting, dimulai dari proses peleburan bahan baku aluminium ingot, proses rolling, press hingga finishing menjadi produk jadi yang telah dikemas dan siap untuk dijual. Aluminium ingot yang dilebur dicetak menjadi aluminium balok yang kemudian dilanjutkan proses rolling hingga menjadi lembaran aluminium sesuai dengan ukuran yang diinginkan. Proses dilanjutkan dengan proses press dan finishing yang terintegrasi sampai proses pengemasan dan menghasilkan produk jadi yang siap untuk dijual